Resep Gulai Itiak - Masakan Khas Sumatera Barat

Dibagikan oleh : Pada - 4:13 AM

Resep Gulai Itiak - Masakan Khas Sumatera Barat. Satu lagi masakan daerah sumatera barat yang terkenal pedasnya. Resep Gulai Itiak Lado Mudo yang akan saya bagikan ini adalah olahan daging bebek muda yang masih empuk, direndam di dalam gulai yang kebanyakan terdiri cacahan cabe hijau. Gulai Itiak Lado Mudo adalah istilah yang terkenal di kalangan masyarakat Minang.

Resep Gulai Itiak

Resep Gulai Itiak - Masakan Khas Sumatera Barat. Gulai itiak lado mudo adalah gulai daging bebek muda yang dilumuri bumbu cabai hijau. Saking banyaknya porsi cabai, seolah daging bebek muda itu ”berendam” dalam cabai. Rasa pedas khas daerah Padang ini dipadukan gurihnya daging itik muda akan membuat yang memakannya berkeringat karena tendangan lombok ijo yang sangat pedas. Kalau sudah mulai makan, rasanya akan sulit untuk berhenti.

Resep Gulai Itiak Lado Mudo ini diperoleh dari Ibu Nini, pengelola RM Ngarai, Jl. Ngarai Binuang 41, Bukittinggi.

Bahan dan Bumbu Gulai Itiak :
  • 1 ekor bebek, dipotong menjadi empat atau enam
  • 5 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih (kesuna)
  • 300 g cabai hijau
  • 100 g bawang merah goreng
  • ½ jempol (2 cm) kunyit
  • 1 jempol (2 cm) jahe
  • 1 jempol (2 cm) lengkuas
  • 3 butir kemiri
  • 1 batang serai
  • 1 lembar daun kunyit
  • 3 lembar daun jeruk purut
  • Garam secukupnya
Cara Membuat Gulai Itiak:
  1. Bebek dibersihkan, kemudian diasap (dipanggang agak jauh dari bara api), sampai minyak (lemak)-nya menetes.
  2. Semua bumbu dihaluskan (kecuali daun kunyit, daun jeruk purut, dan serai), kemudian ditumis dengan sedikit minyak.
  3. Masukkan bebek (termasuk jeroannya) ke dalam tumisan bumbu bersama daun kunyit, daun jeruk purut, dan serai, kemudian tambahkan 1 gelas air. (Jika ingin santan, bisa juga ditambahkan).
  4. Dimasak (diungkep) dengan api sedang sampai daging itik menjadi empuk. Saat sudah setengah matang, masukkan bawang merah goreng.
  5. Sajikan selagi hangat, untuk pelengkap boleh ditaburi bawang goreng.

Demikianlah Resep Gulai Itiak - Masakan Khas Sumatera Barat ini kami bagikan sebagai Resep Daerah Sumatera Barat. Silahkan coba juga Resep Gulai Cubadak - Masakan Khas Sumatera Barat sebelumnya. Selamat Memasak.



Silahkan Beri Komentar Anda Tentang Resep Ini

 
Resep Asli Indonesia Copyright © 2013 | Template Modified by Blog | Total Ping - Auto Ping - Ping.sg | Powered by Blogger